FERNANDO LUGO MENDEZ bukan konglomerat atau politisi bergelimang uang. Mantan uskup ini hanya pekerja sosial yang kere. Tapi sungguh tak disangka, penganut sosialisme yang mendalami ajaran Pancasila ini malah menolak mendapat gaji selaku Presiden Paraguay, yang diumumkannya pada malam sebelum pelantikannya, Jumat, 16 Agustus lalu. Keputusan Lugo ini adalah keajaiban terbesar di dunia politik, sepanjang sejarah demokrasi di jagat raya ini. Sendirian dia melawan arus besar yang berlaku di semua negara, termasuk di AS, di mana jabatan presiden memberikan privilese serta kesempatan memperkaya diri dan kelompok. Keputusan Lugo yang mencengangkan itu disambut gembira oleh ribuan pendukungnya.
Namun, Presiden Ekuador Rafael Correa mengingatkan dengan cemas,”Begitu Lugo mulai mengubah berbagai hal, serangan akan dimulai.” Serangan dimaksud bakal berasal dari kalangan kapitalis, termasuk kekuatan politik yang berkiblat ke AS. Bukanlah kebetulan jika semua pemimpin sosialis Amerika Latin hadir dalam acara pelantikan Fernando Lugo, yang berlangsung sederhana di ibukota Asuncion.. Mereka dipersatukan oleh semangat anti-Amerika Serikat, atau setidak-tidaknya berani melawan dan mengatakan TIDAK terhadap negara adi kuasa itu. Sebaliknya negara-negara yang dipimpin para politisi konservatif yang pro Amerika, yaitu Meksiko, Kolumbia, Peru, hanya mengirim utusan.
Para presiden beraliran sosialis yang hadir dalam pelantikan “presiden kaum miskin” itu antara lain Hugo Chavez dari Venezuela, Luiz Inacio Lula da Silva (Brasil), Cristina Kirchner (Argentina), Michelle Bachelet (Cili), Evo Morales (Bolivia), dan Rafael Correa (Ekuador). Kehadiran mereka membuat acara pelantikan tersebut menjadi semacam perayaan kebangkitan sosialisme gaya baru di bumi Amerika Latin.Fernando Lugo, 56 tahun, memenangkan pemilu presiden Paraguay pada April lalu. Sebelumnya dia bekerja sebagai uskup Katolik di wilayah-wilayah miskin negara yang bertetangga dengan Brasil, Argentina, dan Bolivia itu. Dia mendapat izin cuti sementara dari Vatikan, memenangkan pemilu, dan menjadi uskup pertama di dunia yang berhasil memenangkan pemilihan presiden. Gaji presiden Paraguay lebih kecil dibanding gaji anggota DPR-RI TAHUKAH Anda berapa gaji seorang presiden di Paraguay ? Menurut kantor berita Associated Press, gaji presiden Paraguay adalah sebesar 4.000 dolar AS atau sekitar Rp.37 juta per bulan. Sangat kecil dibandingkan gaji anggota DPR-RI, yaitu sebesar Rp.49 juta per bulan. Dan makin kecil lagi dibandingkan gaji Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sekitar Rp.150 juta per bulan. Dengan menolak mendapat gaji, pengagum pemikiran Bung Karno ini akan benar-benar menjadi relawan di tampuk kekuasaan Paraguay.
Lugo akan menjadi satu-satunya pimpinan negara di dunia yang murni volunteer alias bekerja tanpa mendapat upah. Luar biasa! Memang, dia naik ke puncak kekuasaan di negara itu, berkat dukungan kaum miskin, terutama para petani tanpa tanah dan serikat buruh. Mungkin keputusannya itu adalah wujud solidaritas paling nyata kepada kalangan miskin, yang mencapai 35,6 persen dari total populasi. Tindakan mulia Fernando Lugo ini cocok betul dengan semboyan kampanye Sutrisno Bachir : karena hidup adalah perbuatan. Sekarang giliran Sutrisno dan para pemimpin Indonesia lainnya untuk mencontoh tindakan nyata Lugo : karena hidup adalah perbuatan nyata ! Hidup adalah melayani… Petani tak memiliki tanah PARAGUAY adalah negara paling miskin di kawasan Amerika Latin.
Pendapatan utama negara ini bersumber dari produk-produk pertanian, terutama kedelai dan produk turunannya yang menyumbang lebih dari setengah hasil ekspornya, yang pada tahun 2007 tercatat 2.390 juta dolar AS. Tingkat pertumbuhan ekonominya sebenarnya cukup bagus, yaitu 6,4 persen per tahun. Dengan jumlah penduduk “hanya” 6,5 juta jiwa, negara dengan luas wilayah 406.762 km persegi ini seharusnya bisa memakmurkan rakyatnya. Namun karena negara salah urus; sempat dikuasai oleh kediktatoran selama 39 tahun, korupsi dan nepotisme merajalela, dan lebih dari sepertiga penduduknya adalah petani tanpa tanah; maka label negara termiskin di kawasan itu terpaksa disandangnya. Cobaan di hari pertama berkuasa : obat dan BBM menghilang dari pasar KEMENANGAN Lugo yang mengejutkan telah mengakhiri dominasi Partai Colorado selama 61 tahun di negeri yang cantik itu.
Tapi bukan tidak mungkin, “Golkar”-nya Paraguay itu akan kembali berkuasa, jika pemerintahan koalisi yang dipimpin Lugo gagal meredam anarkisme yang timbul akibat euforia di kalangan petani miskin. Segera setelah memastikan Lugo menang dalam pemilu, para petani tanpa tanah langsung menyerobot tanah-tanah pertanian yang dikuasai perusahaan-perusahaan besar. Pada saat yang sama pememerintahan Lugo yang baru berusia sehari sudah langsung digoyang oleh para kapitalis, dengan cara menimbun BBM yang mengakibatkan barang vital itu menghilang dari pasar. Obat-obatan juga raib dari rak-rak apotik. Ini bisa menimbulkan krisis.
Rabu, 12 Juni 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
Followers
About Me
- Unknown
Mengenai Saya
Popular Posts
-
Download Empire Earth 2 [Full] [RIP] [Indowebster] [253 MB] [685 MB] [Crack] [Keygen] - See more at: http://othercomp.blogspot.com/2...
-
Linux adalah sebuah Unix-jenis sistem operasi awalnya dibuat oleh Linus Torvalds dengan bantuan dari pengembang di seluruh dunia. Dikemban...
-
good afternoon
-
Mitos di balik gurihnya pecel lele Merdeka.com – 1 jam 5 menit lalu MERDEKA.COM. Saat mendengar pecel lele, terutama bagi yang pernah men...
-
Kebun botani (atau taman botani) adalah suatu lahan yang ditanami berbagai jenis tumbuhan yang ditujukan untuk keperluan koleksi, penelit...
-
Serunya, Hotel Ini Gunakan Tema Negeri Dongeng! Dreamers Radio – Sab, 10 Mei 2014 DREAMERSRADIO.COM - Jika kalian berpikir bahwa cerita d...
-
Sebagai Negara dengan iklim tropis, sangat wajar jika kemudian Indonesia ditumbuhi beragam tanaman yang menyimpan sejuta khasiat. He...
-
Batuan endapan atau batuan sedimen adalah salah satu dari tiga kelompok utama batuan (bersama dengan batuan beku dan batuan metamorfosis...
-
Steve Bruce Turunkan Lapis Kedua Hadapi Everton Minggu, 11 Mei 2014 08:04 WIB ist Logo Hull City TRIBUNNEWS.COM - Berada di zona aman, ...
-
5 Langkah Membuat Cepol Ala Balerina Oleh Puteri Fatia – Sab, 26 Jan 2013 17:50 WIB Model rambut cepol tinggi kini semakin populer dan di...
Blogger templates
JUDUL BLOG
JANGAN PERNAH MENGHADAP BELAKANG SELALU MENGAHADAP KE DEPAN
Archive
-
▼
2013
(1760)
-
▼
Juni
(71)
- 3 MITOS CINTA Harus Anda Lupakan
- INSPIRASI CINTA: 6 Tanda Anda Terobsesi dengan Mantan
- 8 Tanda Anda Berkencan Dengan Orang yang Salah
- 5 Sifat Pria Yang Membuat Wanita Jatuh Cinta
- 6 FAKTA CINTA yang Mungkin Jarang Anda Dengar
- FAKTA CINTA PERTAMA
- Sebab Cinta Anda Bertepuk Sebelah Tangan
- 6 fakta ilmiah tentang cinta
- 5 Fakta tentang Mimpi
- 10 Fakta Tentang Coklat
- 42 Fakta Tentang Ayah
- Inilah Rahasia Orang Yang Jarang Sakit
- Inilah 9 Fakta Cara Membuat Otak Anda Berpikir Leb...
- 4 misteri benua yang dinyatakan hilang
- Rahasia Dibalik Senyuman Monalisa
- Kejanggalan Pada Naskah Asli Supersemar
- Kode-Kode Rahasia dalam Blackberry
- 6 Jembatan Romantis di dunia
- Misteri Black Death di Eropa
- Presiden Pertama di Dunia Yang Tidak Mau DIGAJI.
- Inilah Restoran yang Berada di Tepi Jurang
- Fakta Tentang Hacker Anonymous
- Sejarah Asal Usul Hari Buruh Dunia
- Perusahaan Milik Remaja 17 tahun yang Dibeli Oleh ...
- 7 Perusahaan Teknologi yang Paling dikagumi di Dunia
- Fakta Tentang Perbandingan Kekuatan Udara Indonesi...
- Fakta Hacker Indonesia Vs Malaysia
- Beberapa Fakta yang Membuat Kita Bangga dengan Bah...
- Rekor Posisi 1 Indonesia Di Mata Dunia
- 50 Fakta Tentang Keistimewaan Indonesia Di Mata In...
- 13 Fakta Indonesia Dimata Dunia
- 5 Fakta Menarik Jelang Duel Indonesia Vs Belanda
- Fakta tentang Indonesia vs Jepang
- Fakta Indonesia Sulit Jadi Negara Maju
- Fakta Unik Dibalik Bahasa Indonesia
- 31 Fakta Menarik Tentang Indonesia
- 25 Fakta tentang Indonesia Wow Banget
- Darah Panda Bisa Jadi Antibiotik Alami
- Cara Otak Mengacaukan Pandangan Manusia
- Waspada Tanda Gempa Bumi Akan Terjadi
- Ilmuwan Jepang Buat Sel Pembunuh Kanker
- Hebat Orang Jepang Buat Minyak Dari Sampah Plastik
- Tahun 2050 Miliaran Orang Akan Kekurangan Air
- Nenek Moyang Manusia Berasal Dari Planet Mars
- Gadis Paling Jenius di Dunia ini Cantik Banget
- Lumba-lumba Juga Jadi Tentara di Ukraina dan Rusia
- Alasan Wanita Normal Bisa Menjadi Wanita Lesbian
- Manusia Bertanduk Dari Berbagai Belahan Dunia
- Wanita Tercantik di Dunia Menurut Majalah People
- Beberapa Fakta Tentang Cewek Harus Diketahui Cowok
- 30 fakta tentang wanita
- Girls’ Generation (SNSD) Member Profiles
- Girls Generation Dorm
- KEBIASA'AN TIDUR MEMBER SUPER JUNIOR
- FAKTA KEBIASA'AN TIDUR MEMBER SNSD
- 5 FAKTA KONYOL SNSD
- Hal-Hal Aneh Yang Dialami Saat Jatuh Cinta
- Yang Bikin Pria Cinta Mati
- 5 Alasan Yang Membuat Orang Betah Menjomblo
- Arti Perkataan Pria ''Aku Sudah Tidak Cinta Kamu''
- 4 Alasan Pria Betah Nggak Punya Pacar
- Fakta: Banyak Orang Bohong Saat Bilang 'I Love You'
- 11 Ciri Orang Yang Lagi jatuh Cinta
- 5 Ciri Pria Yang TIDAK Jatuh Cinta Pada Anda
- Kenali Ciri-ciri Penyakit Jantung Plus Pencegahan ...
- Architecture and gardens
- Japanese language
- Cultural Identity
- culture in thailand
- Culture of Indonesia
- hukum ohm
-
▼
Juni
(71)
0 komentar:
Posting Komentar